Sahabat.com - Persiapan Arema FC jelang digelarnya kompetisi Liga 1 2023/2024 semakin matang. Pemain asing rekrutan mendekati komplit setelah diresmikannya gelandang asal Brasil Charles Raphael pada, Selasa (27/6/2023) kemarin.
Charles Raphael merupakan pemain dengan posisi gelandang bertahan yang akan mengisi lini tengah Arema FC.
“Setelah kemarin kita resmikan Ariel Lucero, hari ini Alhamdulillah kita pastikan merekrut Charles Raphael,” ungkap manajer tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas pada (27/6/2023).
Kehadiran Charles Raphael sendiri sudah dinantikan oleh Arema FC. Selain kompetisi sudah dekat, tim pelatih juga menginginkan seluruh pemain bisa dengan cepat beradaptasi.
“Tentu bergabungnya Charles Raphael adalah kabar menggembirakan, semoga cepat beradaptasi dengan tim,” tambah Wiebie.
Masuknya Charles Raphael menambah deretan pemain asing yang sudah diresmikan oleh Arema FC. Sebelumnya sudah ada gelandang serang asal Argentina Ariel Lucero, bek tengah asal Mali Ichaka Diarra, striker Brasil Gustavo Almeida dan Charles Lokolingoy striker berpaspor Australia.
Kini Arema FC masih menunggu satu pemain ASEAN yang akan melengkapi slot asing tim Singo Edan untuk kompetisi Liga 1 2023/2024.
“Untuk nama sudah ada, tinggal kita resmikan,” tandas Wiebie.
0 Komentar
Cari Bibit Baru Sepak Bola, Erick Thohir akan Hidupkan Liga 3 dan 4
Persik Kediri Tekuk Bali United 1-0
Ilham Udin tetap Yakin Malut Mampu atasi Perlawanan Semen Padang
Head to Head Borneo FC vs Persija, Pesut Etam Unggul Segalanya
Borneo FC vs Persija, Statistik Lima Laga Terakhir Kedua Tim
Borneo FC vs Persija, Thomas Doll: Macan Kemayoran Siap Tempur
Nick Kuipers Tetap di Bandung Hingga 2025
Malut United FC Simbol Kebangkitan Sepakbola Maluku Utara
Bojan Hodak: Kemenangan Jadi Harga Mati Persib
Leave a comment