Sahabat.com - Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Sulawesi Utara (Sulut) Joune Ganda mengatakan terpilihnya Erick Thohir merupakan era kebangkitan PSSI di Indonesia.
"Selain memiliki kapasitas yang mumpuni, beliau juga memiliki sejumlah pengalaman bahkan pernah menjadi pemilik saham klub Inter Milan," kata Joune yang juga menjabat sebagai Bupati Minahasa Utara di Minahasa Utara, Jumat.
Ia pun mengucapkan selamat atas terpilihnya bapak Erick Thohir sebagai Ketum PSSI.
"Saya optimistis di bawah kepemimpinan beliau sepak bola Indonesia semakin berjaya,” kata Joune Ganda.
Dalam Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI, Kamis (16/2), Erick Thohir terpilih sebagai Ketua PSSI setelah mengalahkan tiga pesaingnya yaitu La Nyalla Mattalitti, Arief Putra Wicaksono, dan Doni Setiabudi.
Erick Thohir mendapatkan 64 suara memenuhi syarat 50 persen plus satu dari jumlah voters sehingga terpilih menjadi Ketua PSSI hanya dalam satu putaran.
Kongres Luar Biasa (KLB) Pemilihan Ketua Umum PSSI resmi dibuka oleh Menpora Zainudin Amali.(Ant)
0 Komentar
Cari Bibit Baru Sepak Bola, Erick Thohir akan Hidupkan Liga 3 dan 4
Persik Kediri Tekuk Bali United 1-0
Ilham Udin tetap Yakin Malut Mampu atasi Perlawanan Semen Padang
Head to Head Borneo FC vs Persija, Pesut Etam Unggul Segalanya
Borneo FC vs Persija, Statistik Lima Laga Terakhir Kedua Tim
Borneo FC vs Persija, Thomas Doll: Macan Kemayoran Siap Tempur
Nick Kuipers Tetap di Bandung Hingga 2025
Malut United FC Simbol Kebangkitan Sepakbola Maluku Utara
Bojan Hodak: Kemenangan Jadi Harga Mati Persib
Leave a comment