Persis Solo bertekad Lanjutkan Tren Positif saat hadapi Bali United

27 Februari 2023 00:55
Penulis: Alber Laia, bola
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina (tengah) didampingoi pemain Persis M Kanu (kiri) , dalam konferensi Pers sebelum pertandingan di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu (26/2/2023). ANTARA/HO--Media Officer Persis Solo.

Sahabat.com - Tim Persis Solo bertekad melanjutkan tren positif mereka untuk meraih kemenangan atas Bali United pada laga lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Senin petang.

Demi meraih hasil terbaik, pelatih Persis Solo Leonardo Medina dalam keterangan resmi yang diterima di Solo, Minggu mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan tim terbaik demi melanjutkan tren kemenangan setelah sebelumnya menang atas PSS Sleman 4-1.

Medina mengakui jika Bali United bukan lawan yang mudah bagi tim asuhannya, untuk itu pihaknya meminta kepada semua pemain fokus dan siap bekerja keras untuk meraih hasil terbaik.

"Kami percaya diri dengan kekuatan tim yang kami miliki saat ini. Semua pemain akan bekerja keras berjuang dan siap untuk menghadapi setiap pertandingan," kata Medina.

Bali United merupakan tim yang sulit dikalahkan. Sebagai juara bertahan, tim asuhan Stefano Cugurra jelas bakal memberikan perlawanan sengit guna mencuri poin di kandang lawan.

"Bali United merupakan tim kuat dan sering menampilkan permainan cepat. Bali juga mempunyai pelatih yang hebat," kata Medina menambahkan.

Sementara pemain Persis Solo M Kamu Helmiawan mengatakan semua pemain sudah melakukan persiapan matang untuk menghadapi Bali United.

"Pemain melakukan persiapan selama lima hari untuk melawan Bali United. Kami sepakat untuk pertandingan nanti tampil maksimal dan semoga bisa meraih tiga poin," kata M Kanu.

Kanu menambahkan Bali United mempunyai pemain berpengalaman di lini tengah, namun pihaknya dan pemain lain akan bekerja keras untuk menghadapi juara bertahan Liga 1 sesuai dengan strategi dari pelatih.(Ant)

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment