Sahabat.com - Indonesia akhirnya memenangkan medali emas dari cabang sepakbola SEA Games 2023 Kamboja. Sukses diraih usai mengalahkan Thailand 5-2 di partai final.
Di babak pertama final sepakbola SEA Games 2023, Timnas Indonesia U-22 unggul atas Thailand 2-1 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Dua gol tim asuhan Indra Sjafri diborong Ramadan Sananta di babak pertama.
Pada babak kedua, Indonesia sempat kebobolan oleh Thailand lewat aksi Anan Yodsangwal. Thailand kemudian menyamakan skor di masa injury time menjadi 2-2, lewat gol Yotsakon Burapha. Laga lanjut ke babak tambahan.
Di masa extra time, Indonesia kembali mengungguli timnas Thailand melalui gol Irfan Jauhari dan gol keempat Indonesia dicetak oleh Fajar Fathur Rachman, dan Beckham Putra yang baru masuk di babak kedua di masa extra time ikut mencatatkan namanya di papan skor dengan menyumbang satu gol yang menjadi gol ke-5 Timnas Indonesia. Hingga peluit panjang dibunyikan Indonesia akhirnya mengungguli Thailand dengan skor 5-2.
Berkat kemenangan ini Timnas Indonesia berhak atas medali emas sekaligus menghapus dahaga medali emas setelah menanti selama 32 tahun.
Ya, terakhir sepakbola Indonesia memenangkan medali emas di SEA Games 1991 Manila. Total Indonesia sudah memenangkan tiga medali emas dari cabang sepakbola, dengan yang pertama diraih pada SEA Games 1987 di Jakarta.
Total, medali emas dari sepakbola ini menjadi emas ke-87 yang diraih Indonesia di SEA Games 2023. Selamat, Garuda Muda!
0 Komentar
Cari Bibit Baru Sepak Bola, Erick Thohir akan Hidupkan Liga 3 dan 4
Indra Sjafri Panggil Pemain Piala Soeratin U-17
Indra Sjafri Sebut PSSI Tidak Akan Berburu Langsung Bibit Pemain
Erick Thohir dan Pelatih Shin Tepis Isu Akan Tangan Timnas Lain
PSSI Apresiasi Penangkapan Dokter Gadungan Elwizan Aminudin
Indonesia Bersiap Hadapi Jepang di Fase Grup AFC eAsian Cup Qatar
Timnas eFootball Indonesia mulai Berlaga di AFC eAsian Cup Qatar
Kurangnya Fokus di Menit Akhir Jadi Evaluasi Indra dari Dua Uji Coba
Kadek Arel Ingin Timnas U-20 Berbenah Untuk Piala AFF U-19 2024
Leave a comment